Postingan

Menampilkan postingan dari Maret, 2024

Kesimpulan dan Refleksi terhadap Pemikiran-Pemikiran Ki Hadjar Dewantara

  Kesimpulan dan Refleksi terhadap Pemikiran-Pemikiran Ki Hadjar Dewantara (Tagihan Tugas 1.1.a.8 Koneksi Antar Materi) Oleh: Alvian Kurniawan, M.Pd., Gr.   Calon Guru Penggerak Angkatan 10 Kabupaten Penukal Abab Lematang Ilir   1.    Hal yang Saya Percayai tentang Murid dan Pembelajaran di Kelas Sebelum Saya  Mempelajari Modul 1.1 Selama ini secara dominan, saya memposisikan murid berada dalam kontrol guru. Artinya bahwa guru memiliki posisi tinggi yang dapat mengatur murid sesuai dengan yang diinginkan. Dengan asumsi bahwa hal yang dilakukan guru memang sesuai dengan peran dan tugasnya, maka sah saja guru memberlakukan siswa di bawah perintahnya. Selain itu, saya juga menyajikan pembelajaran yang cenderung berpusat kepada guru. Saya juga selalu meminta murid untuk paham dan menginguti semua skenario pembelajaran yang saya lakukan di kelas, tanpa memperhatikan karakteristik murid yang beragam. 2.    Hal yang Berubah dari Pemikiran atau Perilaku Saya Setelah Mempelajari Mod