Koneksi AntarMateri Modul 1.4 Disiplin Positif
Eksistensi Peran Diri Sebagai Guru Penggerak dalam Pembentukan Disiplin Positif (Refleksi Hasil Belajar Modul Disiplin Positif) Oleh: Alvian Kurniawan, M.Pd., Gr. Guru penggerak merupakan sosok yang berperan penting dalam membawa perubahan positif dalam ekosistem pendidikan. Keberadaan guru penggerak diharapkan dapat meningkatkan kualitas pendidikan sesuai dengan tujuan dari pendidikan itu sendiri. Dalam hal ini, guru penggerak akan menjadi garda terdepan dalam menghadapi permasalah-permasalahan yang secara krusial diingini untuk segera diselesaikan. Untuk itu, guru penggerak harus diberikan bekal pemahaman yang banyak untuk menghadapi dinamika yang terjadi dalam lingkaran pendidikan saat ini. Maka daripada itu, Pendidikan Calon Guru Penggerak dianggap sebagai salah satu jalur utama untuk merevolusi pengendali pendidikan di masa mendatang. Sehingga, modal pemahaman yang menjadi lingkup masalah dan solusi pemecahan dalam kasus pendidikan harus dapat dikuasai oleh sosok ini. Dalam